Karena kendaraan sudah tidak melintasi jalur rel kereta api yang dinilai membuat lalu lintas macet.
“Rencana pembangunan underpass Dewi Sartika ketika saya jabat Ketua Komisi IV DPRD Jawa Barat. Dianggarkan sekitar Rp110 miliar Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jabar dan pemerintah kota yang menganggarkan untuk pembebasan lahan,” kata Imam.
Lalu anggaran pembebasan lahan untuk lahan underpass itu ketika dirinya menjadi Wakil Wali Kota Depok dianggarkan APBD Rp189 miliar.
Jadi kata Imam pembangunan underpass tersebut bisa terealisasi, begitu juga nanti jalan layang Sawangan.
“Jangan bilang gak bisa, jadi terbukti (underpass Dewi Sartika terbangun). Mending memilih yang sudah terbukti. Ketimbang cuma janji,” ungkap Imam.
Selain itu juga ruas jalan di simpang Mampang, Parung bingung, Tugu Sawangan dilebarkan.
“Parung bingung kita lebarkan, supaya tidak macet dan Tugu Sawangan,” kata Imam.