Inilahdepok.id – Asep Hendro, seorang tokoh senior dalam lingkungan otomotif roda dua berpendapat bahwa potensi otomotif di Kota Depok sangat besar dan perlunya ada pembinaan agar dapat tersalur dengan baik.
Lebih dari 20 tahun Asep Hendro berkecimpung dalam dunia otomotif roda dua. Mulai dari balap liar jalanan, grasstrack, motocross, dan sebagainya semua digeluti oleh seorang Asep Hendro.
Pria yang akrab dipanggil pak Haji juga memiliki usaha terkait otomotif yang diberi nama AHRS ( Asep Hendro Racing Sport ) yang berada di sekitaran Jln. Tole Iskandar, Depok menceritakan bahwa dirinya memulai dari bawah hingga sukses di tingkat nasional.
Berbagai kejuaraan dan penghargaan telah sukses diraih oleh pak Haji, mulai dari balap yang sukses, mengadakan banyak kejuaraan, membuat retail part otomotif dan masih banyak lainnya.
“ ya, semuanya berkat kerja keras dan tetap rendah hati. Walaupun banyak masalah tapi ya Alhamdulilah kalo kita hadapi dengan tekun, bisa juga menikmati hasilnya. “ bukanya.
Pak Haji juga berpendapat bahwa sebenarnya masih banyak anak muda yang menjadi juara dalam kompetisi balap roda dua yang berasal dari Depok. Bahkan beberapa sudah sampai Internasional. “ Banyak, ya mungkin yang terkenal Dimas Ekky “ lanjutnya.
Banyaknya anak muda yang masih belum mendapatkan arahan dan pembinaan, sangatlah disayangkan oleh pak Haji. “ sebenernya kan mereka berpotensi menjadi juara berikutnya kalo dibina, diajarin dan diarahkan dengan baik. “ jelasnya mulai serius.
“ saya mulai dari jalanan lho, mulai dari balap liar taruhannya di Pasar Minggu, itupun juga meminjam motor orang. “ kenangnya sambil tertawa.
Namun, hasrat yang sudah mendarah daging membuat pak Haji tidak menyerah lalu mulai merintis AHRS yang nantinya memiliki banyak cabang di Indonesia. “ Alhamdulilah, semua karena tekun dan kerja keras. “ ujarnya bersyukur.
Pak Haji yang merasa bahwa telah senior, ingin mengingatkan kepada generasi muda agar dapat menyalurkan hasrat untuk balap dengan cara yang baik dan benar. “ Misalnya latihan dengan menggunakan pakaian keselematan dan dilakukan pada tempatnya. “ inginnya.
“ Semoga generasi muda yang memiliki hasrat dalam otomotif terutama roda dua dapat menyalurkan dan mudah-mudahan dapat membuat bangga. “ tutup pak Haji.(sm/id)